
Tingkatkan Peran Mahasiswa Dalam Motivasi Belajar Anak, HIMASTAN Adakan Program AN MENGAJAR
AN Mengajar merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh Departemen Sosial dan Politik Himpunan Mahasiswa Sarjana Terapan Administrasi Negara Fakultas Vokasi Universitas Negeri Surabaya dengan mengusung tema “Peran Mahasiswa Dalam Membangun MotivasiI Belajar Anak Untuk Menuju Masa Depan Penuh Harapan” yang diselenggarakan pada tanggal 30 Juli 2023 di Terminal Joyoboyo, Warung Pak RT, Sawunggaling, Wonokromo, Kota Surabaya. Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan motivasi belajar anak dan mendapat Pendidikan yang layak. AN Mengajar ini menghadirkan rekan-rekan panitia yang mampu serta memahami tentang tema yang diangkat serta melakukan proses kegiatan belajar mengajar yang menyenangkan. Kegiatan ini juga bekerja sama dengan pihak Lentera Kota untuk membantu mensukseskan kegiatan ini dan membantu anak-anak dalam menempuh pendidikan.
Pada hari pelaksanaan acara dibuka oleh Eka Destia selaku Master of Ceremony (MC). Lalu ada kata sambutan dari Ketua Pelaksana AN Mengajar, Anastasya Fanujiya Sari. Setelah itu kata sambutan dari Ketua HIMASTAN, Naufal Hanif Ramadhan, dan ditutup dengan sambutan dari Bapak Ketua RT sekaligus Perwakilan dari Lentera Kota. Kegiatan dilanjutkan dengan Belajar tentang cita-cita. Pada kegiatan ini, peserta dibagi ke dalam 4 kelompok dimana satu kelompok terdiri atas 5 orang dan di dampingi oleh kakak pendamping. Mereka diminta untuk mendeskripsikan tentang cita-cita mereka dan akan dituangkan ke dalam bentuk gambar. Sesi selanjutnya adalah sharing cerita. Pada sesi ini, peserta akan mempresentasikan sekaligus menceritakan tentang cita-cita yang telah mereka tuangkan ke dalam gambar di depan peserta lainnya. Selanjutnya ada materi tentang Kewarganegaraan. Panitia yang bertugas akan menjelaskan tentang materi Kewarganegaraan dimana di dalamnya terdapat penjelasan yang berkaitan dengan Pancasila dan lambang Negara. Selain kegiatan belajar, peserta juga mengikuti sesi game yang telah disiapkan oleh panitia. Game yang disiapkan oleh panitia berupa tebak-tebakan pengetahuan umum. Hal ini dilakukan untuk mengulas lagi materi-materi yang telah disampaikan. Setelah game selesai, dilanjutkan dengan pembagian hadiah untuk peserta dan pesan dan kesan untuk kegiatan ini. Lalu ditutup dengan sesi foto bersama dan perpisahan.
Adanya Kegiatan ini diharapkan bisa menambah wawasan untuk mahasiswa mengenai pentingnya pendekatan terhadap anak-anak yang memiliki keterbatasan dalam menempuh pendidikan dan juga menambah wawasan tentang pentingnya motivasi dan semangat belajar bagi anak-anak.
Penulis : Shafa Arnita Maharani