BMC (Business Model Canva) Competition 2023: HIMASTAN Mendukung Mahasiswa Become A Great Enterpreneur In Era 5.0

Departemen Dana Inovatif HIMASTAN menyelenggarakan lomba BMC (Business Model Canvas) dengan tema “Create Your Business and Become A Great Enterpreneur In Era 5.0”, dan terbagi dalam 7 sub tema, antara lain: Industri Kreatif, Food & Beverages, UMKM, Produk, Teknologi, Fashion, Jasa. Lomba BMC ini bertujuan sebagai wadah bagi pemuda untuk meningkatkan kompetisinya dalam bidang kewirausahaan melalui pengembangan dan presentasi rencana bisnis milenial yang kreatif dan inovatif.
Lomba BMC ini dimulai tanggal 1 Juni hingga 24 Juni 2023, dengan puncak acara adalah awarding session melalui webinar via zoom meetingPuncak lomba pada tanggal 25 Juni 2023. Lomba ini terbuka untuk umum, mulai dari pemuda/pemudi jenjang SMA/K sederajat atau mahasiswa dari berbagai daerah. Kesuksesan acara adalah berkat partisipasi 70 peserta Lomba yang dari 11 Universitas dan 5 SMA di seluruh Indonesia. Begitupun webinar yang dihadiri oleh 170 peserta webinar yang terdiri dari berbagai kalangan karena webinar ini dibuka secara umum. Webinar yang juga sebagai Awarding Session telah mengumumkan pemenang dari lomba ini dan mendapat uang hadiah sebesar Rp. 200.000 untuk Juara satu, Rp. 150.000 untuk Juara Dua, dan Rp. 100.000 untuk Juara Tiga.
Adapun nama-nama pemenang lomba BMC 2023 adalah sebagai berikut.
Nadya Desi Aulia dari Universitas Negeri Surabaya (Juara 1)
Muhammad Abiru dari Institut Teknologi Adhitama (Juara 2)
Mukhamad Aris dari Universitas Airlangga (Juara 3)
Besar harapan lomba ini bisa menumbuhkan pengusaha-pengusaha muda yang muncul dari kalangan pelajar dan mahasiswa. Semoga ide bisnis dan atau bisnis yang telah mereka buat bisa dilirik oleh para investor, sehingga bisnis yang mereka rancang bisa berkembang dengan pesat.
Penulis: Bernanda Anggita Davina Azzara
Editor: Noviyanti