Mahasiswa DIV Administrasi Negara UNESA aktif dalam Program Building Sustainable Agriculture Ecosystem Through Technology & Innovation Melalui Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) di TaniHub Group Indonesia
Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) merupakan wadah untuk mengembangkan kompetensi dan kemampuan hardskills maupun softskills sehingga mahasiswa siap menghadapi dunia kerja yang sesungguhnya dengan kemajuan teknologi yang pesat. Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat Batch 2 telah bekerjasama dengan ratusan mitra perusahaan dan instansi yang tersebar di seluruh Indonesia. Terdapat 29.662 mahasiswa dari berbagai universitas yang mendaftar program Magang Merdeka Batch 2 di TaniHub Group Indonesia. Dari keseluruhan total yang mendaftar, sebanyak 100 orang yang terpilih dan diterima magang pada TaniHub Group Indonesia dengan posisi dan latar belakang yang beragam.
Stella Maria Matulessy, mahasiswi prodi DIV Administrasi Negara Angkatan 2019 telah mengikuti Program Magang Merdeka Bersertifikat Batch 2 di TaniHub Group Indonesia yang dilaksanakan selama 5 bulan, mulai dari bulan Maret 2022 sampai Agustus 2022.
TaniHub Group Indonesia merupakan grup perusahaan rintisan yang berdiri sejak tahun 2016 dan bergerak di bidang agriculture technology yang menyediakan platform e-commerce untuk membantu para petani memasarkan dan mendistribusikan hasil pertaniannya. Stella diterima pada posisi Account Payable Support di divisi Finance & Accounting.
Kegiatan magang di TaniHub Group menerapkan sistem hybrid (Work From Home 3 hari dan Work From Office 2 hari dalam seminggu). Kegiatan yang dilakukan selama magang yaitu pekerjaan rutin pada bagian keuangan terkait pengelolaan faktur (Invoice Management). Stella rutin mengerjakan tukar faktur (invoice matching) baik dengan vendor maupun employee, melakukan registrasi dan pencatatan transaksi terkait pengeluaran perusahaan, dan rutin mengerjakan List Reccuring Cost (Invoice Control List) pada setiap bulan. Selain itu, banyak pengetahuan dan pengalaman baru yang didapatkan selama kegiatan magang berlangsung, baik hardskills maupun softskills. Berbagai kegiatan magang didukung oleh para mentor yang andal, tim yang sangat merangkul dan bonding satu sama lain.
Selama 5 bulan sebagai Account Payable Support Intern, stella mendapatkan pengalaman dan pembelajaran baru yang belum pernah didapatkan sebelumnya. Kemampuan komunikasi dan kerjasama tim baik dengan pihak internal maupun eksternal, pandangan yang baru mengenai cara dan proses dalam menyelesaikan sebuah masalah di dunia kerja, kemampuan problem solving dan time management yang lebih baik dalam menghadapi berbagai hambatan atau kendala yang ditemukan adalah berbagai manfaat yang diperoleh selama kegiatan MSIB yang diperoleh oleh Stella.
TaniHub Group Indonesia juga memfasilitasi para pemagang dengan menyelenggarakan kegiatan Program Development TaniHub Group. Selama satu semester menjalani magang, Stella mendapatkan 3 (tiga) Program Development terkait personal values, leadership, growth mindset and critical thinking. Program Development ini diyakini dapat mengasah dan mengembangkan kemampuan serta keterampilan pemagang menjadi lebih kompeten dan lebih siap untuk memasuki dunia kerja yang professional. (Stella -NP)